Racing Simulator adalah simulator mengemudi yang membebaskan Anda berkeliling kota atau menghadapi berbagai tantangan untuk menguji keterampilan Anda.
Sama seperti gim-gim lain seperti Need For Speed, Racing Simulator memberi Anda pilihan antara mengemudi gratis, balapan melawan waktu dalam perlombaan menuju pos periksa, atau menyelesaikan sejumlah misi untuk melewati stiap level.
Racing Simulator menawarkan suasana 3D yang menarik sehingga membuatnya seru untuk dimainkan atau dilihat. Di sisi lain, kontrol yang disajikan cukup dasar sehingga Anda tinggal menyentuh pedal gas untuk melaju, rem untuk berhenti, dan tombol arah di sisi kiri layar untuk berganti arah. Anda juga dapat mengganti sudut kamera sesuka hati.
Jika Anda gemar memasuki dunia balap dan ingin bersenang-senang mengontrol kendaraan di perangkat Android Anda, Racing Simulator adalah gim seru yang sulit untuk Anda lewatkan.
Komentar
Belum ada opini mengenai Racing Simulator. Jadilah yang pertama! Komentar